Kamidia Radisti Naik Motor di 'Tarix Jabrix 3'

Berperan dalam film bergenre komedi di Tarix Jabrix 3 bagi Kamidia Radisty adalah pengalaman pertama, setelah dua kali membintangi film horor. Miss Indonesia 2007 ini tak mengalami kesulitan saat melakoni peran sebagai Mayang.

"Beda ya, karena semua punya sensasi sendiri. Mungkin karena ketemu Edy Brokoli, The Changcuters, Olivia dan yang lain jadi buat saya yang 'anak baru' jadi mempermudah. Enggak butuh waktu lama buat dekat sama pemain, kru, membantu banget. Mood saya selalu terjaga,"

Di film ini, Disty digambarkan sebagai wanita pecinta motor dan harus mengendarai motor. Ibu satu anak ini pun rela belajar naik motor.

"Naik motor ini surprise. Bayangan saya mudah. Saya pernah naik motor trail sebelumnya. Ternyata motornya bukan motor ringan dan enggak murah juga. Adegan-adegan kita melaju tidak kencang. Jadi berat. Aku juga enggak pakai pemeran pengganti (stuntman),"


Tags : Gosip Artis Kamidia Radisti, Kamidia Radisti, Profil Kamidia Radisti, Koleksi Foto Kamidia Radisti, Seputar Kamidia RadistiKamidia Radisti Naik Motor di 'Tarix Jabrix 3', Kamidia Radisti Naik Motor , 'Tarix Jabrix 3', Kamidia Radisti 'Tarix Jabrix 3', Kamidia Radisti main film, Kamidia Radisti film komedi, Kamidia Radisti tariz Jabrix, film terbaru Kamidia Radisti, Kamidia Radisti bioskop

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya
Silahkan Tinggalkan Komentar atau Saran Anda Dibawah Ini

eXTReMe Tracker